Dukung Festival Sungai Bukit Batu. Kadispar Provinsi Riau: Insya Allah kita hadir

user2

BENGKALIS (SULUHONLINE.ID)  Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau Roni Rahkmat menerima audiensi Kepala Desa Bukit Batu Mehendra, Ketua Pelaksana Juwandi dan Ketua Karang Taruna Desa Bukit Batu Hukmul Fikri di ruangan Kadispar Provinsi Riau, Rabu (9/2/2022). 

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau terkait event Festival Sungai Bukit Batu sangat mendukung dan akan akan hadir langsung pada saat event berlangsung pada 19-20 Februari 2022. "Insya Allah kita akan hadir bersama rombongan dan malamnya akan menginap di rumah masyarakat Dusun Bukit Batu Laut Desa Bukit Batu sambil menikmati malam puncak Festival Sungai Bukit Batu"  Jelas Roni

Ditengah audiensi Kades Bukit Batu Mahendra menambahkan maksud dan tujuan audiensi ke Dinas Pariwisata Provinsi sebagai bentuk silaturahmi dan membangun kerjasama pada event berikutnya."Kita mendapat dukungan dari Bapak Kadis Pariwisata Prov Riau, semoga ini awal yang baik untuk Pariwiaata Bukit Batu kedepannya." Tutup Mahendra

Ditempat yang sama Ketua Pelaksana diberikan kesempatan untuk menjelaskan konsep event Festival Sungai Bukit Batu dihadapan Kadispar Provinsi Riau. "Inisiator dan Konseptor memang dari kita pemuda Bukit Batu bersama Kades Bukit Batu. Dimana konsepnya menampilkan semua yang ada di Bukit Batu laut sejak dulu dalam berbagai rangkaian kegiatan, seperti Gendang Panjang, Zapin, UMKM Tradisional Bukit Batu dan Permainan Rakyat. Ditambah lagi memasukkan hybrib konsep dalam event Festival Sungai Bukit Batu, bukan hanya live di medsos saja tapi untuk promosi Pariwiasa Bukit Batu" Jelas Juwandi

Diakhir audiensi Ketua Karang Taruna Desa Bukit Batu menyerahkan undangan event Festival Sungai Bukit Batu kepada Kadispar Provinsi Riau dan menyampaikan harapan besar Bukit Batu kedepannya. "Semoga cita-cita anak watan Bukit Batu bisaterwujud menjadikan Bukit Batu sebagai Desa Wisata Nasional". Harap Hukmul.***SOI-1



Pilihan Redaksi

Berita Lainya

Dua Dusun Di Inhu Ini Nikmati Listrik PLN 24 Jam

PEKANBARU,(SULUHONLINE.ID),– Sebanyak lebih dari 273 kepala keluarga yang berada di dua dusun y

Maju Balon Gubernur Riau ,Mantan Bupati Inhu Daftar Ke Nasdem

PEKANBARU, (SULUHONLINE.ID) - Yopi Arianto mendaftarkan diri sebagai bakal calon Gubernur ke part

Jaga Pasokan Listrik, PLN Dinilai Ikut Sukses Gebyar Ini.

PEKANBARU,(SULUHONLINE.ID) - Perusahaan Listrik Negara (PLN) sukses menjaga pasokan listrik pada

JMSI Riau ''Ngopi Sore'' Bersama Bupati Pelalawan

PEKANBARU,(SUlUHONLINE.ID) - Bupati Pelalawan H Zukri Misran akhirnya berkesempatan memenuhi unda

PKS PT KAS Batu Papan Kembali Perbaiki Jalinsel

RENGAT,(SULUHONLINE.ID) – Pabrik Kelapa Sawit (PKS) PT Kharisma Agro Sejahtera