Hampir 10.000 Anak di Pekanbaru sudah Vaksinasi COVID-19

user2

Pekanbaru (SULUHONLINE.ID) - Jumlah anak di Kota Pekanbaru, Riau yang sudah mendapat vaksinasi COVID-19 mencapai 9.266 orang. 

Data Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, total jumlah anak yang harus vaksinasi 103.017 orang. Ada 93.751 orang anak yang belum mendapat suntikan vaksin.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Zaini Rizaldy menyebut bahwa pihaknya mengajukan tambahan dosis vaksin. Pihaknya tidak ingin pemberian vaksin Covid-19 bagi anak-anak menjadi terkendala. 

Pemerintah kota sudah mengusulkan kebutuhan vaksin Covid-19 bagi anak-anak. Pasokan tambahan ini untuk mendukung percepatan vaksinasi bagi anak.

"Maka kita sedang mengusulkan tambahan vaksin ke Kementerian Kesehatan RI melalui dinas kesehatan provinsi," paparnya, Kamis (13/1).

Dirinya menambahkan bahwa secara keseluruhan untuk vaksinasi bagi anak-anak Kota Pekanbaru butuh dua ratus ribu lebih dosis vaksin jenis Sinovac. Kebutuhan ini mencakup dosis pertama dan dosis kedua.***SOI-1



Pilihan Redaksi

Berita Lainya

Satlantas Inhu Sosialisasi Himbauan Pilkada Serentak Damai

RENGAT, (SULUHONLINE.ID) - Ruang tunggu wajib pajak Kantor Sistem Administrasi Manunggal Satu Ata

Sat Intelkam Polres Inhu Gelar Cooling System Bersama Tokoh Agama

RENGAT (SULUHONLINE.ID) - Satuan Intelkam Polres Indragiri Hulu (Inhu) di bawah pimpinan AKP Beny

Polda Riau Turunkan Tim Pamatwil Ke Inhu

RENGAT, (SULUHONLINE.ID) - Kepolisian Daerah (Polda) Riau melalui  Tim Pengamat wilayah (Pam

Antisipasi Sopir Ugal-Ugalan, Satlantas Inhu Cek Urine

RENGAT,(SULUHONLINE.ID) -  Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hulu (Inhu) melalui satuan la