Peringati Hari PGRI dan HGN 2023. SMAN 2 Rengat Gelar Sejumlah Kegiatan

user2

RENGAT (SULUHONLINE.ID) - Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Rengat menggelar sejumlah kegiatan dalam rangka menyambut dan peringati HUT PGRI ke 78 dan Hari Guru Nasional Tahun 2023.

Sejumlah kegiatan dimulai dari upacara yang kemudian dilanjutkan dengan serangkaian penampilan memukau dari dewan guru, perwakilan siswa dan pengurus OSIS SMA Negeri 2 Rengat yang di laksanakan di lapangan SMA Negeri 2 Rengat. 

”Peringatan ini merupakan momentum untuk mengapresiasi dan menghormati jasa para guru yang telah mengabdikan diri untuk mendidik generasi untuk mendidik generasi penerus bangsa”, ucap  Gusrial S.Si., MPd. selaku pengawas SMA Negeri 2 Rengat yang bertugas sebagai pembina upacara,Rabu 21 November 2023 dalam press releasenya.

Selain peringatan HUT PGRI ke 78 dan Hari Guru Nasional Tahun 2023.Gusrial,berharap kegiatan yang dilaksnakan ini bisa dijadikan wadah untuk mengekspresikan bakat, minat, dan kreatifitas siswa dan dewan guru dalam bidang sastra, seni dan budaya. 

Tema peringatan HUT PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2023 adalah “Bergerak Bersama Merdeka Belajar”.

Makna dari peringatan HUT PGRI dan Hari Guru Nasional ini tidak hanya sekedar merayakan peran guru sebagai sosok yang memiliki peran dan perkembangan pendidikan, tetapi juga sebagai dukungan kepada guru-guru agar semakin semangat dalam memberikan ilmu kepada siswanya.

Pelaksana upacara bendera dilaksanakan oleh dewan guru, hal ini sudah menjadi rutinitas setiap tahunnya dikala memperingati hari jadi guru. 

Pada saat pelaksanaan upacara, sekolah memberikan penghargaan kepada tenaga kependidikan, Nurdin yang bertugas sebagai ghorim atas dedikasinya dalam menjalankan tugas di SMA Negeri 2 Rengat.

Selain itu penghargaan juga diberikan kepada siswa tim jurnalistik yang sudah produktif dalam meliput berita tentang sekolah. Siswa tersebut yaitu Nola Pratiwi dan Rahmy Asshyfa, diharapkan dengan penghargaan tersebut mereka lebih semangat untuk belajar dan berkembang.

Setelah upacara terlaksana dengan baik, dilanjutkan dengan acara hiburan yang disusun secara apik dan ditampilkan dengan meriah.

 Adapun rangkaian acara yang dilaksanakan antara lain persembahan tarian kreasi dari pengurus OSIS SMA Negeri 2 Rengat, pembacaan puisi tentang anak didik oleh Tina Kartika, S.Pd, Yesi Asrianti, M. Pd, Yennie Puspa Bukasir, S.Si persembahan dari tim  ekstrakurikuler basket, pembacaan puisi oleh Rahmy Asshyfa perwakilan siswa, fashion show dewan guru, persembahan tarian dari dewan guru SMA Negeri 2 Rengat dan pemotongan kue dari masing-masing kelas dengan didampingi oleh wali kelas.

Acara peringatan HUT PGRI dan Hari Guru Nasional berjalan dengan lancar dan bermakna walaupun pada saat acara berlangsung cuaca sangat panas. 

Dengan adanya kegiatan ini dapat mempererat hubungan antar segenap warga sekolah dan dengan adanya kegiatan ini bisa menjadi wadah untuk mengekspresikan bakat dan minat siswa SMA Negeri 2 Rengat (SOI.4)



Pilihan Redaksi

Berita Lainya

Tingkat Pengetahuan Guru SMAN I Lirik Pelatihan Kompetensi

RENGAT (SULUHONLINE )- Guru dituntut untuk terus meningkat kemampuan dalam melaksanakan kegiatan

Edukasi Publik, Pertamina EP Lirik Gelar Kuliah Umum di ITB Indragiri

RENGAT (SULUHONLINE)– PT Pertamina EP (PEP) Lirik Field yang merupakan bagian dari Pertamina Hu

Songsong Hari Pertama Sekolah.JMSI Pelalawan Semangatkan Raffy dan Qory

PELALAWAN, (SULUH ONLINE. ID ) - Musim libur sekolah segera berakhir, kegia

Edukasi di SMAN 1 Rengat, Ini Ungkapan Bea Cukai Tembilahan

RENGAT (SULUHONLINE)- Kantor Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Tembilahan, kunjungi sekaligus membe

Camat : Tantangan Kedepan Sungguh Berat

RENGAT (SULUHONLINE)- SMAN I Lirik Inhu menggelar acara perpisahan kelas XII sekolah tersebut. Se

Baru Selesai Dibangun, Kapolres Inhu Resmikan Bangunan MCK dan Pojok Baca SD Marginal Rakit Kulim

RENGAT,(SULUHONLINE.ID) - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau, A